Bupati dan Wabup Solok Hadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid An-Nur Ponpes Raudhatul Ulum

    Bupati dan Wabup Solok Hadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid An-Nur Ponpes Raudhatul Ulum

    SOLOK -   Bupati Solok Capt. H. Epyardi Asda, M.Mar, dan Wakil Bupati Solok Jon Firman Pandu, SH, menghadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid An-Nur Pondok Pesantren (Ponpes) Raudhatul Ulum, Nagari Sirukam, Kecamatan Payung Sekaki, Kabupaten Solok. Sumatera Barat, Minggu, 16 April 2023.

    Turut hadir Anggota DPR RI Komisi V Athari Gauthi Ardi, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Solok Ivoni Munir, Kepala Bagian Pembangunan Mesjid Yayasan Bina Muwahhidin Surabaya Syekh Ali, Asisten I Setdakab Solok Drs. Syahrial, MM, dan Asisten II Deni Prihatni, ST, MT, Kepala OPD lingkup Pemkab Solok, Camat Payung Sekaki Azizurrahman, S.Sos, Unsur Forkompimcam, Walinagari Sirukam Romi Febriandi, S.Pd, Pimpinan Pondok Pesantren Raudhatul Ulum Zaldi, serta warga Ponpes Raudhatul Ulum.

    Bupati Solok EpyardiAsda mengawali sambutannya, mengungkapkan rasa syukur  dimulainya pembangunan Masjid An Nur dan Pondok Pesantren Raudhatul Ulum di bulan Ramadhan yang penuh rahmat ini, yang ditandai dengan prosesi peletakan batu pertama.

    Sebagai Bupati Solok, Epyardi mengaku merasa bangga dan bersemangat bisa hadir demi membantu kemaslahatan umat.

    "Kita nantinya juga akan memberikan bantuan yang dibutuhkan sesuai dengan kapasitas kita di Pemerintahan Daerah Kabupaten Solok. Untuk proses meratakan lahan nantinya, Pemerintah Daerah akan mengirim bantuan Excavator, " sebut Bupati.

    Selain itu, Pemerintah Daerah Kabupaten Solok juga memberikan bantuan sebesar 10 Juta Rupiah, untuk membantu pembangunan Masjid tersebut.

    Sebelumnya, Pimpinan Pondok Pesantren Raudhatul Ulum, Zaldi menyampaikan bahwa, perencanaan pembangunan Pesantren sudah dimulai sejak tahun 2018, dan pada Desember 2021 baru dilakukan pelunasan pembelian lahan.

    "Untuk tahap awal, akan kita lakukan Pembangunan Masjid yang pada hari ini kita laksanakan peletakan Batu Pertamanya. Alhamdulillah yayasan kita ini mendapatkan tiga perizinan yakni di Bidang Pendidikan, Kesehatan dan Ekonomi, " ujar Zaldi.

    Sementara, Walinagari Sirukam mengaku pihaknya menyambut baik atas dibangunnya Masjid tersebut  yang diharapkan dapat menambah semaraknya syi'ar Islam di Nagari setempat khususnya, dan Kabupaten Solok pada umumnya

    "Atas nama Pemerintah dan Masyarakat Nagari Sirukam, kita patut bersyukur atas bantuan dari Arab Saudi yang disalurkan melalui Yayasan Bina Muwahhidin Surabaya, guna membantu pembangunan dan peningkatan kualitas dari Pondok Pesantren di negara kita ini, " ungkapnya.

    Selanjutnya, Kabag Pembangunan Mesjid Yayasan Bina Muwahhidin mengatakan bahwa kehadirannya bersama rombongan adalah untuk ikut membantu dalam proses Pembangunan Masjid itu, yang nantinya setelah diresmikan juga akan membantu dalam Pembinaan guna Kemakmuran Masjid.

    solok peletakan batu pertama pembangunan masjid an-nur ponpes raudhatul ulum epyardi asda jon firman pandu
    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Lembah Gumanti Serahkan...

    Artikel Berikutnya

    Akibat Akses Jalan, Kunker Bupati Solok...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Eks Dirut Pertamina Luhur Budi Djatmiko Ditetapkan Tersangka, Apa Kasusnya?
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Menteri ATR/BPN Temui Kapolri Untuk Kerjasama Berantas Mafia Tanah Tanpa Toleransi
    Kodim 1710/Mimika Buka Perkemahan Wira Karya Pramuka Saka Wira Kartika TA 2024
    Panglima TNI Paparkan Kesiapan Dalam Mendukung Pilkada Serentak dan Pencapaian Asta Cita

    Tags